PT Gratia Husada Farma atau yang lebih dikenal dengan HUFA, didirikan pada tanggal 30 Maret 1974, berlokasi di Semarang 50134, Jawa Tengah, oleh para pemegang saham. Perusahaan ini memproduksi produk OTC (Over The Counter). Sampai saat ini sekitar 74 produk sudah dihasilkan yang meliputi berbagai bentuk sediaan seperti tablet, kaplet, kapsul, sirup, cream atau salep, tetes telinga dan liquid. Berikut ini adalah Lowongan Kerja PT Gratia Husada Farma (HUFA).
Berlokasi di Semarang 50134, Jawa Tengah, oleh para pemegang saham (Pendiri) yang terdiri dari: Lisawati Darma Setiawan, Mariani Kusuma, Drs. Harada Kusuma, Drs. Hartanto Tedja Kusuma, Andreas Sastradinata Kusuma, Leontine Kosasih, dan FX. Budi Hartono Kusuma.
Lowongan Kerja PT Gratia Husada Farma (HUFA)
Saat ini PT Gratia Husada Farma (HUFA) memberikan kesempatan lowongan kerja untuk dapat bergabung bersama dengan posisi sebagai berikut:
1. Staff Quality Assurance (Divisi Kualifikasi Kalibrasi)
Kualifikasi :
- Pria
- Pendidikan S1 Kimia, Teknik Kimia, Biologi, Bioteknologi
- Memahami kalibrasi dan kualifikasi mesin produksi farmasi & alat/instrumen laboratorium
- Memiliki pengetahuan dasar CPOB, GMP, ISO, SNI
- Memahami alur proses produksi dan analisa laboratorium (menjadi nilai lebih)
- Bersedia bekerja dalam shift
- Terbuka untuk Fresh Graduate
2. Analis R&D
Kualifikasi :
- Pria
- S1 Kimia/Farmasi
- Memiliki kemampuan dasar laboratorium
- Dapat mengoperasikan instrumen analisa (Spektro UV-Vis dan HPLC)
- Bersedia bekerja dalam shift
- Terbuka untuk freshgraduate
3. Analis Quality Control
Kualifikasi :
- Pria
- S1 Kimia/Teknik Kimia/Farmasi
- Memahami instrumen analisa (minimal spektrofotometri UV-Vis, HPLC)
- Bersedia bekerja dalam shift
- Terbuka untuk freshgraduate
4. Supervisor Teknik Utility
Kualifikasi :
- Pria
- Pendidikan D3/S1 Teknik Mesin atau Teknik Konversi Energi
- Usia maksimal 35 tahun
- Menguasai mesin produksi farmasi atau utilitas
- Berpengalaman sebagai supervisor/team leader teknisi
Tata Cara Melamar:
Jika tertarik dan memenuhi persyaratan lowongan ini, Silahkan kirimkan lamaran lengkap via email ke alamat :
E-mail rekrutmen.pthufa@yahoo.com
Subject : Posisi_Nama_Domisili
- Hati-hati terhadap segala bentuk jenis penipuan, karena lowongan ini gratis tidak ada biaya dalam bentuk apapun
Join channel telegram lokerbumn.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya